Home » » Lepas Sambut Kades Citeureup

Lepas Sambut Kades Citeureup

Written By Abu Rifki on Senin, 05 Mei 2014 | 20.09



Senin, 5 Mei 2013 menjadi hari yang cukup penting,setidaknya buat warga citeureup. Mengawali senin pertama dibulan mei 2014, diadakan Lepas sambut Kepala Desa. Budi Mulyamin, kepala desa citeureup periode 5 tahun sebelumnya menyerahkan jabatan kepala desa kepada Kepala Desa yang baru.
Gugun Wiguna, Kepala Desa terpilih periode 2014 -2020 resmi menjalankan mandat  mengepalai desa citeureup setelah memenangkan pemilihan kepala desa 9 maret silam. Dalam sambutannya pria yang bisa disapa arel ini berjanji akan menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknnya.
Dalam saat yang sama, Camat Citeureup, Tedy Pembang juga menyampaikan beberapa hal terkait kepemimpinan Kades Citeureup yang baru. Menurutnya Jabatan Kepala Desa adalah amanah yang mesti dijaga dengan baik.Kepentingan warga masyarakat mesti didahulukan, imbuhnya.
Acara lepas sambut kepala desa dihadiri Ketua RT ,RW, BPD, serta CSR Perusahaan yang ada di wilayah Desa Citeureup. Kegiatan yang mengambil lokasi di Kantor Desa Citeureup itu dibuka dengan bersama-sama menyanyikan Lagu Indonesia Raya.
beberapa undangan yang hadir dalam acara tersebut mengaku senang dengan terpilihnya Kepala Desa yang baru. mereka berharap Pemimpin yang baru ini akan membawa perubahan yang baik terutama untuk kemajuan masyarakat desa citeureup khususnya serta Kecamatan Citeureup umumnya.
Lebih lengkap Photo : https://www.facebook.com/media/set/?set=a.10201901148237957&type=1&l=302651be37   (Photo : Firly Nugraha)

Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Portal Citeureup - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger